Kamis, 25 April 2013

Jalan Pintas Okura (Pekanbaru – Siak) Akan Dibangun, Keren.

Riau Pos Blogspot.com - Kemudahan akan akses jalan kemanapun menjadi keinginan setiap masyarakat dimana saja. Saat ini Pemerintah Kota Pekanbaru akan membuat jalan pintas untuk mempermudah mobilitas masyarakat di kelurahan Okura, kecamatan Rumbai.

Jalan tersebut merupakan jalan pintas antara Pekanbaru hingga ke perbatasan Kabupaten Siak, yang berada di Kelurahan Okura, Kecamatan Rumbai Pekanbaru. Seperti yang diberitakan situsriau.com, Kepala Bapeda Kota Pekanbaru Bapak Sofyan telah melakukan kordinasi dengan pihak kecamatan dan dinas terkait untuk rencana pembangunan jalan baru di Okura.

Mari kita semua memberikan Applause kepada Pemko Pekanbaru, dan memberikan support agar pembangunan jalan ini dapat terlaksana dengan cepat.

Sungguh menggembirakan karena akses antara Kota Pekanbaru dan Kabupaten Siak akan semakin cepat. Ditambah lagi dengan pembangunan pasar wisata kuliner malam neh.

Senin, 22 April 2013

Kawasan HTI Dominasi Kebakaran Lahan di Riau

Riau Pos Terkini Blogspot.com - Satelit NOAA 18 mendeteksi kemunculan titik panas sebanyak 153 di daratan Provinsi Riau sepanjang tiga pekan terakhir, dimana kawasan Hutan Tanam Industri (HTI) mendominasi keberadaan hotspot tersebut.

Kepala Seksi Penanggulangan Kebakaran Hutan Bidang Perlindungan Hutan pada Dinas Kehutanan Riau, Rahidi mengatakan, untuk perusahaan HTI dan perkebunan yang diindikasi terdapat titik panas tersebut, dan telah dipantau secara langsung. kebanyakan titik panas itu merupakan kebakaran kawasan lahan sehingga harus diantisipasi dengan cepat agar kebakaran tidak meluas.

Data pendeteksian titik panas yang diterbitkan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru dan di teruskan ke Dinas Kehutanan Riau mencatat, dari sebanyak 153 hotspot yang muncul sejak tanggal 2 hingga 18 April 2013, sebagian besarnya berada di kawasan HTI sejumlah perusahaan yang beroperasi di beberapa kabupaten.

Data tersebut menyatakan, terdapat 34 titik panas yang diindikasi sebagai kasus kebakaran lahan di kawasan perusahaan HTI.Sementara sejumlah titik kebakaran lahan hutan lainnya terjadi di beberapa kawasan hutan alam dan hutan lindung serta kawasan konservasi termasuk kawasan Taman Nasional Tesso Nilo.

Pihak Dinas Kehutanan Pemerintah Provinsi Riau mengaku telah menyurati sejumlah perusahaan yang terdapat titik panas untuk melakukan peninjauan segera.
Jika terjadi kebakaran di kawasan perusahaan tersebut, atau terjadi di kawasan lahan hutan sekitar areal perusahaan, maka perusahaan itu wajib untuk membantu melakukan pemadaman.(Zamrudtv)